5 Tempat Ngabuburit Favorit di Solo - Kalau jalan-jalan di Solo selama bulan puasa, kita juga bisa menghabiskan waktu sore kita atau ngabuburit dibeberapa tempat yang tersebar di Kota Solo. Sama seperti di kota lain, di Solo juga banyak bermunculan pasar sore dadakan yang menjual berbagai jajanan dan makanan untuk berbuka puasa.
Baca juga: 5 Tempat Ngabuburit Paling Seru di Surabaya
Baca juga: 5 Tempat Ngabuburit Paling Seru di Surabaya
5 Tempat Ngabuburit Favorit di Malang
1. Stadion Manahan
Tempat ngabuburit favorit pertama yang ada di Solo adalah Stadion Manahan. Stadion kebanggan warga Solo yang menjadi markas Persis Solo ini setiap harinya dipadati oleh warga yang ingin berolahraga atau sekedar menghabiskan waktu menjelang olahraga. Untuk yang hobi olahraga, Stadion Manahan adalah tempat yang tepat untuk digunakan untuk olahraga ringan sebelum waktu berbuka puasa tiba.
2. Kampus UNS
Yang ngabuburit kedua yang menjadi favorit warga Solo adalah kawasan kampus Universitas Negeri Sebelas Maret atau UNS. Setiap sore setiap bulan puasa, disekitar kampus ini akan menjadi pasar sore. Ditempat ini kita bisa membeli berbagai jajanan dan juga makanan yang bisa digunakan sebagai menu untuk berbuka puas.
3. Jalan Jendral Sudirman Gladak
Jalan Jendral Sudirman merupakan salah satu jalan utama yang ada di Kota Solo. Letaknya berada didekat beberapa tempat penting seperti Kantor Walikota Surakarta, Pasar Gede, dan Keraton Surakarta Hadiningrat. Selain itu masih ada beberapa gedung perbankan salah satunya adalah Gedung Bank Indonesia. Didepan gedung Bank Indonesia ini terdapat sebuah taman yang biasa digunakan oleh anak-anak muda Solo untuk berkumpul dan menghabiskan waktu.
4. Gerbang Kapal Kampus ISI
Tempat berikutnya yang menjadi favorit warga Solo untuk ngabuburit adalah taman yang berada didepan gerbang masuk kampus Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta. Taman yang cukup teduh ini biasa dijadikanoleh warga Solo untuk menikmati waktu sore hari menjelang waktu berbuka puasa.
5. Pasar Ngarsopuro
Tempat ngabuburit favorit terakhir di Solo adalah kawasan Pasar Ngarsopuro. Pasar ini berlokasi persis didepan Pura Mangkunegaran. Di tempat ini bisa kita jumpai banyak pedagang makanan yang bisa kit kunjungi menjelang waktu berbuka puasa.
Baca juga: 10 Tempat Ngabuburit Paling Seru di Bandung
Temapat favorit berwisata
ReplyDeleteBaca juga ya : 15 Tempat Wisata Di Semarang Terpopuler
ReplyDelete