Skip to main content

10 Tempat Wisata di Mojokerto yang Wajib Dikunjungi

10 Tempat Wisata di Mojokerto yang Wajib Dikunjungi - Mojokerto adalah salah satu wilayah paling rame di Jawa Timur. Selain itu Mojokerto juga dikenal sebagai salah satu Kota Industri di Jawa Timur. Kota ini sudah berkembang sejak jaman Kerajaan Majapahit dahulu.

Baca juga:  10 Tempat Wisata di Pacitan yang Wajib Dikunjungi

Kabupaten/kota yang letaknya tidak terlalu jauh dari Surabaya  ini ternyata punya banyak sekali tempat wisata yang sayang untuk dilewatkan.

10 Tempat Wisata di Mojokerto yang Wajib Dikunjungi

1. Patung Buddha Tidur

sumber: www.klikhotel.com

 

 Patung Buddha tidur ini terdapat di Mahavira Majapahit yang terletak di Desa Bejijong. Patung Buddha tidur ini dikabarkan merupakan salah satu patung Buddha terbesar di Asia bahkan di dunia. Patung tersebut berwarna kekuningan karena dilapisi emas. Vihara ini selain merupakan tempat ibadah juga digunakan sebagai tempat berwisata.

2. Situs Kedaton Mojokerto

sumber: www.tempatwisatadunia.com

 

 Situs Kedaton terletak di Dusun Kedaton, Desa Sentonorejo, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto. Situs Kedaton merupakan sebuah kompleks yang terdiri dari beberapa bangunan kuno yang dibangung dengan batu batau dan merupakan sisa bangunan dari Kerajaan Majapahit pada abad ke-13.

3. Candi Bajang

sumber: www.youtube.com

 

 Candi Bajang terletak tidak jauh dari Situs Kedaton dan masuk dalam wilayah Desa Temon, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto. Candi ini juga merupakan peninggalan dari jaman Kerajaan Majapahit.

4. Candi Brahu

sumber: www.flickr.com

 

 Candi Brahu berada satu kompleks dengan Candi Bajang namun masuk dalam wilayah Desa Bejijong, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto.

5. Candi Tikus

sumber: id.wikipedia.org

 

 Candi Tikus terletak di Desa Temon, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto tidak terlalu jauh dari Candi Bajang Batu.

 

6. Candi Wringin Lawang

sumber: akucintanusantaraku.blogspot.com

 

 Candi Wringin terletak di Desa Jati Pasar, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto. Dalam kompleks tersebut terdapat banyak sekali candi peninggalan jaman Kerajaan Majapahit.

 

7. Kolam Segaran

sumber: travpacker.blogspot.com

 

 Selain candi-candi, di kompleks Trowulan juga terdapat sebuah kolam besar yang juga merupakan peninggalan Kerajaan Majapahit. Konon katanya kolam yang ada di Desa Segaran merupakan kolam kuno terbesar yang ada di Indonesia.

8. Museum Trowulan

sumber: surabaya.panduanwisata.id

 

 Museum Trowulan terletak di Desa Trowulan, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto. Museum ini merupakan salah satu museum arkeologi yang koleksinya cukup banyak mulai dari peninggalan Kerajaan Kahuripan, Kediri, Majapahit sampai dengan Singasari.

9. Coban Canggu

sumber: kabmojokertomuseumjatim.wordpress.com

 

 Coban Canggu terletak di Desa Padusan, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto. Air terjun ini terletak didekat kawasan wisata Pacet yang sudah terkenal dan menjadi salah satu tempat wisata favorit masyarakat Mojokerto dan sekitarnya.

10. Pemandian Ubalan 

sumber: elangg.com

 

Pemandian Ubalan berlokasi satu area dengan Coban Canggu di Desa Padusan, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto. Tempat ini biasa dijadikan sebagai tempat wisata keluarga.



Comments

  1. mantap informasinya dan sangat membantu untuk mengenal sejarah babad tanah jawa dan pariwisata indonesia

    ReplyDelete

Post a Comment

Paling Banyak Dibaca

10 Tempat Wisata di Blora yang Wajib Dikunjungi

10 Tempat Wisata di Blora yang Wajib Dikunjungi - Blora memang tidak seterkenal Semarang atau Jepara. Namun salah satu kabupaten di Jawa Tengah ini juga mempunyai banyak sekali tempat wisata cantik yang sayang kalau dilewatkan. Kabupaten Blora memiliki beragam tempat wisata mulai dari wisata alam, wisata sejarah sampai dengan wisata seni dan budaya. Baca juga: 10 Tempat Wisata di Pati yang Wajib Dikunjungi  10 Tempat Wisata di Blora yang Wajib Dikunjungi 1. Goa Terawang sumber: commons.wikimedia.org    Dinamakan Goa Terawang karena dari tempat ini kita bisa melihat langit dari celah-celah yang ada di goa ini. Goa ini mempunyai 5 buah terowongan yang terhubung menjadi satu. Goa ini berada pada kawasan seluas 13 hektare dan merupakan kompleks gua terbesar di Jawa Tengah. Selain Goa Terawang ditempat ini juga kita bisa mengunjungi goa lain seperti Goa Kuncir, Goa Bebek, Goa Macan, Goa Menggah, Goa Gombak dan Goa Kanggilan. 2. Waduk Bentolo sumber: www.harianblora.co

10 Tempat Wisata di Semarang yang Wajib Dikunjungi

Semarang merupakan ibukota dan kota terbesar yang ada di Provinsi Jawa Tengah. Kota Semarang terbagi menjadi 2 wilayah. Yaitu yang biasa disebut dengan Semarang Bawah yang berada didaerah dekat pantai dan Semarang Atas yang berada didataran tinggi. Pada malam hari kita bisa melihat kerlap kerlip lampu di daerah Semarang Bawah dari perbukitan. Berikut ini adalah 10 tempat wisata di Semarang yang wajib dikunjungi. 1. Lawang Sewu sumber gambar: kebudayaan.kemdikbud.go.id Gedung Sewu adalah sebuah bangunan kuno yang dibangun oleh Belanda sebagai kantor perusahaan kereta api Belanda pada tahun 1904. Disebut dengan Lawang Sewu karena gedung ini memiliki banyak sekali lawang (pintu) yang sebenarnya adalah jendela dengan ukuran besar dan tinggi yang terlihat dari jalan raya. Saat ini Lawang Sewu difungsikan sebagai Museum Kereta Api.

5 Kuliner Khas Pekalongan yang Wajib Dicoba

5 Kuliner Khas Pekalongan yang Wajib Dicoba - Pekalongan dikenal di Indonesia bahkan dunia karena batiknya. Pekalongan punya Museum Batik yang mempunyai koleksi batik dari seluruh dunia. Selain itu pengrajin maupun penjual batik bisa ditemukan dengan mudah di Pekalongan. Selain mencari batik, sayang rasanya kalau ke Pekalongan tidak mencicipi kuliner khasnya yang lezat. Baca juga: 6 Kuliner Khas Solo yang Wajib Dicoba 5 Kuliner Khas Pekalongan yang Wajib Dicoba 1. Sego Megono www.diahdidi.com Kuliner khas Pekalongan yang wajib dicoba adalah sego atau nasi megono. Megono terbuat dari nangka muda yang diparut kemudian dikukus bersama dengan parutan kelapa dan ditambah dengan berbagai bumbu. Sego megono ini biasanya dijadikan sebagai menu sarapan  atau makan malam. Sego megono biasanya disantap dengan berbagai lauk tambahan seperti tahu, tempe, ayam, atau telur goreng.Nasi megono ini lebih nikmat jika dinikmati dalam keadaan panas. 2. Tauto www.dream.co.id